Monthly Archives: April 2012

Menggunakan grendel Rambucis dan engsel casement

astudioarchitect.com Grendel rambucis dan engsel casement merupakan jenis grendel dan engsel yang agak jarang dipakai secara konvensional, meskipun demikian jenis grendel dan engsel ini sekarang semakin marak. Dalam artikel ini dijelaskan fungsi dan cara kerja grendel dan engsel jenis ini seperti yang kami terapkan di proyek astudio. 

Rambucis adalah grendel yang berfungsi ganda sebagai pegangan dan sekaligus engsel dalam satu benda. Bila biasanya terdapat dua jenis yaitu grendel tersendiri dan pegangan tersendiri, maka ini dalam satu rambucis saja. 
Cara memutar tuas rambucis untuk memutar penguncinya. 
Tuas diputar sekaligus untuk mendorong daun jendela keluar. 
Mendorong daun jendela dengan rambucis. 
Pada posisi ini rambucis berada dibawah daun jendela. Cara kerjanya sama yaitu memutar tuasnya lalu dibuka. 
Membuka jendela dengan mendorong tuas rambucis. 
Jendela dengan engsel casement. 
Engsel casement berbeda dari engsel biasa yang biasanya berada di bagian yang menempel pada kusen, maka dalam engsel casement tidak dibagian yang menempel tapi pada sisi-sisi lainnya. Engsel casement berfungsi ganda yaitu sebagai engsel dan juga sebagai penahan daun jendela. Fungsi penahan engsel casement ini lebih baik karena fleksibel, kita bisa membuka daun jendela selebar yang diinginkan. 
Terlihat dari jarak dekat, bahwa engsel jenis ini membuka sekaligus menahan beban daun jendela, sehingga dibandingkan engsel dan penahan daun jendela biasa, lebih efisien. 

________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2012 astudio Indonesia.
All rights reserved.

Desain kitchen set untuk Bapak Heri, oleh astudio

astudioarchitect.com [desain interior] Desain kitchen set ini dibuat berdasarkan pesanan Bapak Heri dan kami buatkan sesuai keinginan beliau karena terdapat daftar dari peralatan yang diinginkan seperti sink, kompor tanam, hood (penghisap), meja bar, rumahan kulkas, dan sebagainya. Tampilan desain ini cukup atraktif dengan berbagai fungsi dan keindahan desainnya.

Tampak dalam kitchen set yang sudah jadi ini keindahan serta fungsi yang menyatu dalam kesan kompak yang trendi berkat unsur lubang-lubang bundar pada meja barnya. Pekerjaan kitchen set ini memakan waktu pengerjaan sekitar 1,5 bulan dengan waktu pemasangan sekitar satu minggu untuk merakit semua yang dikerjakan di workshop dan diatur serta di set di rumah Bapak Heri, seorang dokter. 
________________________________________________

by Probo Hindarto
© Copyright 2012 astudio Indonesia.
All rights reserved.

Sentuhan Etnik – Panduan desain rumah dengan elemen etnik

astudioarchitect.com Hari ini di saat ini sudah cukup. Jangan melihat ke belakang dan menyesali masa lalu, itu sudah lewat. Jangan kuatir tentang masa depan, karena itu belum datang. Hiduplah pada saat ini dan buatlah menjadi indah sehingga akan menjadi indah untuk diingat. Buku ini adalah sebuah buku yang menunjukkan keindahan elemen etnik yang dapat kita aplikasikan dalam rumah kita. Banyak benda-benda yang etnik bisa kita temukan di pasar tradisional dan dikota-kota yang eksotik. Ditulis oleh Susilowati.

Gaya etnik bisa memberikan sentuhan yang menenangkan dalam rumah kita karena gaya ini mengetengahkan kesan yang alami dari material dan seni tradisional. Keberadaannya mengingatkan kita pada tradisi dan gaya hidup masyarakat desa yang tenang dan damai sekaligus pencapaian seni mereka yang mengagumkan. Semua ada di Indonesia tercinta yang penuh dengan gaya etnik dengan benda-benda seninya.

http://books.google.co.id/books?id=peXctJDzT_YC&lpg=PR11&dq=arsitektur%20rumah&pg=PP1&output=embed ________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2012 astudio Indonesia.
All rights reserved.

Memasang perabot (mebel) custom made

astudioarchitect.com Banyak orang saat ini lebih suka menggunakan perabot custom made karena presisinya terhadap ruangan yang ada, seperti pada contoh ruangan ini, yang sedang dikerjakan tim astudio pada sebuah proyek rumah tinggal. Desain ini merupakan kitchen set dengan kabinet-kabinet tambahan seperti dibawah tangga dan dibawah wastafel. 

Desain mebel custom made dan pengerjaannya memakan waktu sekitar 1-2 bulanan, sehingga bila kita menghendaki untuk menggunakan perabot atau mebel custom made, maka sebaiknya kita juga mengetahui bahwa membuat perabot custom made memerlukan waktu lama di workshop tukang kayu untuk dikerjakan terlebih dahulu, dan saat memasang juga membutuhkan waktu, dalam hal ini sekitar 1 minggu untuk pengerjaan kitchen set dan kabinet-kabinet ini.

Terlepas dari waktu pengerjaan yang lama, desain yang baik juga sangat menentukan bagus tidaknya kabinet custom made. Desain juga menentukan banyak fungsi dalam perabot tersebut seperti letak sink, letak penyimpan piring, kompor, dan sebagainya. Kondisi seperti dalam foto ini terlihat bahwa bagian bawah tangga dibuat kabinet yang pas dan sesuai fungsinya sehingga sangat memudahkan menyimpan berbagai barang dalam rumah.

________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2012 astudio Indonesia.
All rights reserved.

Contoh wardrobe kamar tidur dan dimensinya

astudioarchitect.com Wardrobe merupakan sarana penyimpan yang biasanya berada di kamar tidur, berfungsi untuk menyimpan berbagai barang seperti pakaian, perhiasan, kosmetika, tas, sepatu, buku dan bahkan kopor. Wardrobe yang baik harus memenuhi kebutuhan penyimpan dalam ruang tidur atau ruang lainnya serta sebaiknya memiliki keindahan estetika karena biasanya wardrobe merupakan benda besar dalam ruangan kita. Simak salah satu contoh wardrobe yang saya dapatkan dari Google Warehouse. Model ini bisa Anda download melalui link dibawah ini dan bisa Anda buka dengan software Google Sketchup. 
Rancangan wardrobe secara spesifik mirip dengan sarana penyimpan berupa kabinet lainnya, yang memiliki ukuran yang sebaiknya disesuaikan dengan yang menggunakan fasilitas wardrobe tersebut. Dibawah ini merupakan diagram dari ukuran yang biasa dipakai:
Contoh desain wardrobe ini dapat digunakan untuk kamar tidur utama atau kamar tidur anak yang eksklusif.
 
Desain wardrobe diatas bisa Anda putar dalam bentuk 3D. Klik pada gambar panah 3D dan gerakkan kursor Anda.

Download Model [sketchup]

model oleh: Studio Bottini
________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2012 astudio Indonesia.
All rights reserved.

Prototype bangunan bambu untuk bangunan pengungsi rekonstruksi pasca bencana

astudioarchitect.com Di astudio kami membuat modelling struktur bambu yang bisa juga diaplikasikan pada baja, dimana struktur ini merupakan desain struktur bambu dengan bentang sekitar 6 meter yang pada dasarnya cukup untuk sebuah rumah tinggal atau rumah usaha berbahan konstruksi bambu. Struktur ini tingkat kerumitannya tidak terlalu tinggi mengingat agar desain dapat diaplikasikan dengan mudah oleh tukang yang biasa membuat bangunan bambu seperti gazebo dan sebagainya. Tujuan dari modelling ini adalah untuk membuat prototype bangunan semi permanen yang lebih tahan terhadap kelembaban dan mudah dibangun. Tujuan lainnya adalah membuat prototype untuk bangunan bambu bagi pengungsi bencana alam.

Kontributor desain:
Probo Hindarto
A. Farid Nazaruddin

persiapan pembuatan modelling dengan buku panduan dan obrolan tentang bambu. 
Bambu merupakan bahan material masa depan yang mudah didapat dan kuat. Bambu yang tidak diawetkan dapat bertahan antara 1-5 tahun, sedangkan bambu yang diawetkan dapat bertahan hingga 15 tahun. Kami yakin bahwa dimasa mendatang akan lebih banyak orang yang menjual material bambu yang diawetkan seiring dengan material kayu dan besi yang makin mahal. 
Jenis portal struktural yang dipilih merupakan atap jenis panggang pe dari arsitektur rumah Jawa yang paling sederhana
Perkiraan struktur bila sudah dibangun di sebuah lahan.
Struktur ini bisa ditambahkan dinding penyekat seperti dinding dari papan kayu atau GRC board agar tercipta ruang untuk hidup didalamnya. 
dibagian bawah struktur terdapat umpak yang mendukung struktur bambu diatasnya untuk lantai. Bangunan rumah panggung terbukti paling tahan terhadap bahaya banjir dan juga memiliki tingkat keawetan bangunan yang lebih tinggi karena tidak lembab. 
Dengan modelling struktur bambu ini, kami bersedia untuk mengirimkan gambar kerja sederhana bagi mereka yang membutuhkan secara cuma-cuma untuk proyek amal atau rekonstruksi pasca bencana. Silahkan hubungi email astudioarchitect.com@gmail.com atau 08125244753 (sms).

________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2012 astudio Indonesia.
All rights reserved.

[Radio Show] wawancara tentang carport Probo Hindarto

astudioarchitect.com Simak wawancara radio DFM Jakarta dengan Probo Hindarto, membahas tentang carport di lahan sempit.
– Apa ukuran yang sesuai untuk carport
– Estetika desain carport agar sesuai untuk desain rumah
– tanaman rambat pada carport
– kendala carport di lahan sempit
– bila ada motor harus masuk
________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2012 astudio Indonesia.
All rights reserved.

Desain rumah dan interior keluarga Ibu Widya

astudioarchitect.com Desain ini kami kerjakan sekitar Juli 2010, merupakan desain renovasi rumah lama sehingga denah tidak dirubah, hanya membuat desain tampilan yang disempurnakan dan desain interior. Lokasi desain yang jauh membuat kami bekerja dengan file AutoCAD dan foto-foto yang dikirimkan oleh Ibu Widya dan proses konsultasi dengan menggunakan email dan telepon, namun hal ini tidak menjadi masalah karena desain ini cukup disukai oleh keluarga. Tujuan desain terutama adalah memperbaiki desain interior yang sebelumnya kurang menarik, didesain melalui konsultasi arsitek profesional

________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2012 astudio Indonesia.
All rights reserved.

Konsultasi via media: Desain rumah tinggal tipe 60 Luas lahan: 9 x 12 m2 [de01]

Tanya:
Dear Pak Probo,
Saya memiliki lahan seluas 9 x 12 meter, dimana letak lahan ini di Semarang. Saya ingin menanyakan desain seperti apa yang cocok untuk rumah saya. Kebetulan keluarga saya menyukai gaya minimalis. Tapi yang digabungkan dengan gaya tropis begitu pak. Adapun ruangan2 yang kami butuhkan adalah:
1. Ruang tamu
2. Ruang keluarga
3. Kamar tidur utama
4. Kamar tidur anak 2 buah tapi akan dibangun satu dulu
5. Dapur
6. KM
7. Ruang makan

Atas jawabannya saya ucapkan terimakasih. 
Regards,

Pitoyo



Jawaban:
Dear Pak Pitoyo,

Dari hasil utak-utik di astudio, desain rumah pak Pitoyo dapat dilihat melalui film animasi dibawah ini 

(Anda mungkin akan diminta mendownload flash player. Pilih tanda ‘play’ (segitiga). Untuk memutar kembali animasi, klik ‘replay’)
Rumah ini didesain oleh astudio menjadi rumah sekitar 60m2. Memang tidak pas sekali 60m2. Disini terlihat berbagai feature rumah ini. Antara lain;
– Garis sempadan 4 meter dari jalan
– Memiliki carport
– Memiliki tampilan cukup menarik bergaya ‘minimalis’
– Memiliki pintu dobel (model kupu tarung)
– Memiliki dua kamar tidur yang bisa ditambah jadi 3
– Memiliki taman belakang yang cukup lega dibelakang 




Tampilan rumah ini:


Demikian, semoga desain ini menjadi desain rumah idaman untuk pak Pitoyo dan keluarga. Salam.
Probo Hindarto


Pertanyaan dan Jawaban ini sudah dimuat di berbagai koran di Indonesia yang terhubung dengan PERSDA: sebuah grup Kompas Gramedia. Desain ini dibuat dengan teknologi dan desain sederhana. Bila Anda tertarik, bisa berkonsultasi dengan astudio untuk meningkatkan desain ini.


Silahkan hubungi 08125244753 untuk membeli gambar kerja, dengan menyebutkan kode [de01]


________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2008 astudio Indonesia. All rights reserved.


Arsitektur yang Lain oleh Avianti Armand

astudioarchitect.com Dari banyak buku yang saya baca, “Arsitektur yang Lain” adalah buku yang berbeda, ditulis dengan bahasa ‘rumpi‘ yang gaul ala wanita dengan usia matang. Pembaca tentu harus membayangkan berbicara dengan wanita bernama Avianti Armand yang sedang jujur dengan pikirannya (pemikirannya?). Buku ini tidaklah terlalu scientific namun mengandung aspek-aspek scientific, dan saat membacanya kita harus seperti membaca novel, siapkan kopi atau teh Anda dan kudapan bila perlu, membacanya ditempat yang tenang seperti bila Anda ingin ngerumpi dengan teman lama dan tidak ingin diganggu. 

Kutipan: Dapur
Untuk rumah barunya, klien saya–seorang socialite yang jarang absen dari majalah-majalah gaya hidup–minta “dapur bersih” yag luas dan lengkap dengan area makan kecil untuk enam orang, oven, kompor listrik berpermukaan rata, dishwasher, microwave, juicer, blender, mini wine cellar, keran air panas dan air dingin, kulkas dua pintu, dan lain-lain.

“Jangan ada yang ketinggalan,” pesannya.

“Anda pasti pandai memasak,” tuduh saya.

“Tidak,” jawabnya.

Lho? Lalu, buat apa segala kitchen appliances dengan teknologi terbaru dan harga supermahal itu? “Kalau saya punya dapur yang bagus, saya akan belajar memasak.”

Benar saja. Sebulan sesudah ia menempati rumah itu, si ibu belajar masak. Ia membayar seorang pensiunak chef hotel bintang lima menjadi gurunya. Sebulan berikutnya, ia sibuk mempraktekkan dan memamerkan keahlian barunya itu dengan mengundang teman-temannya–juga saya–makan siang di dapur bersihnya yang lapang dan nyaman. Dengan gagah berani dan bangga, ia melakukan demo masak solo dan menyuguhkan hasilnya dengan penyajian yang sangat elegan. Tanpa ragu, teman-temannya memuji keindahan dan kecanggihan dapurnya. Tak satu pun yang memuji masakannya yang, maaf-maaf saja, memang sulit ditelan.

Sebulan kemudian, si ibu akhirnya menyerah dan berhenti memasak. Dapur bersih itu tinggal sebagai tempat sarapan dan minum kopi atau teh saja. Sejak itu, kembali “dapur kotor” yang sehari dua kali beroperasi menyuplai makanan untuk seluruh penghuni rumah.

Dapur bersih dan dapur kotor memang fenomena ynik dalam tipologi rumah tinggal kelas menengah atas sejak akhir tahun delapan puluhan. Pemisahan tersebut tidak hanya membagi fungsi tetapi juga pengguna. Dapur bersih dibuat untuk empunya rumah. Selain berfungsi sebagai ruang makan informal, ia juga mengakomodasikan fungsi-fungsi sosial seperti bertukar gosip, mencoba resep bersama, menemani anak belajar, dan lain-lain. Sementara dapur kotor digunakan oleh pembantu rumah tangga untuk memasak makanan sehari-hari. Kadang-kadang juga area tinggal mereka–di mana mereka bisa menonton televisi dan bercegkerama–selain kamar tidur dan area kerja lain.

Kenapa disebut bersih dan kenapa kotor lebih disebabkan dari masakan yang dibuat disitu. Di dapur bersih biasanya nyonya memasak makanan Eropa yang menggunakan sedikit bumbu dengan tahapan yang tak banyak. Scrambled egg dan roti panggang, aglio olio dan segala pasta, greeek salad–juga aneka salad lainnya, adalah masakan yang dibuat di dapur bersih. Atau kue-kue kecil dengan wangi vanila dan kayu manis. Sementara, kita sama-sama tahu bahwa masakan Indonesia, yang sehari-hari sekali pun, cenderung menggunakan banyak bumbu dan bahan-bahan yang beraroma kuat. Cara masaknya juga cukup heboh dan menguras keringat. Sangat sulit memasak sayur asem, balado ikan asin, gepuk dan tetap terlihat cantik. Atau sambel terasi dan tetap wangi sesudahnya.

http://books.google.co.id/books?id=oKhSwqTO3wYC&lpg=PA119&dq=arsitektur%20rumah&pg=PP1&output=embed ________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2012 astudio Indonesia.
All rights reserved.